04/09/17

Excellent



Excellent

Ya TUHAN, Tuhan kami, betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi! Keagungan-Mu yang mengatasi langit dinyanyikan.
Mazmur 8:2     

Kata mulia di dalam Alkitab bahasa Inggris memakai kata excellent. Itulah sebabnya judul renungan ini dipakai excellent dan bukan kata mulia. Allah itu sungguh melebihi kata mulia di dalam alam semesta ini. Pemazmur tidak dapat menggambarkan betapa mulianya Tuhan itu, maka ia memakai kata excellent untuk mengungkapkannya.

Seluruh ciptaan penuh dengan kemuliaan-Nya, juga bersinar dengan cahaya kuasa-Nya. Kebaikan-Nya dan hikmat-Nya terlihat diseluruh aspek kehidupan. Struktur alam semesta bergantung di tangan Allah kita. Tidak ada yang seperti Dia di dalam alam semesta ini. Pandanglah laut yang begtu luas, Allah yang menjadikannya, juga segala binatang kecil dan raksasa yang ada di dalam laut itu, Allah yang menciptakannya.

Lihatlah langit di atas langit, betapa luasnya alam semesta ini. Para ahli mengatakan bahwa alam semesta ini terdiri dari milyardan galaksi. Sementara alam yang dapat dilihat mata telanjang kita, hanyalah satu dari sekian galaksi yang milyardan itu. Tidakkah hal itu sangat luar biasa bagi kita. Ayub mengatakan: “Yang seorang diri membentangkan langit, dan melangkah di atas gelombang-gelombang laut; yang menjadikan bintang Biduk, bintang Belantik, bintang Kartika, dan gugusan-gugusan bintang Ruang Selatan” Ayub 9:8-9.

Kita juga dapat mengatakan apa yang diucapkan Nehemia tentang Allahnya, menjadi perkataan kita juga: "Hanya Engkau adalah TUHAN! Engkau telah menjadikan langit, ya langit segala langit dengan segala bala tentaranya, dan bumi dengan segala yang ada di atasnya, dan laut dengan segala yang ada di dalamnya. Engkau memberi hidup kepada semuanya itu dan bala tentara langit sujud menyembah kepada-Mu.“ Nehemia 9:6.

Nas kita ini ditujukan kepada Allah sendiri, bukan kepada manusia, sebab hanya Allah sendirilah yang dapat memahami keberadaan-Nya. Namun satu hal yang perlu kita garis bawahi di sini ialah: Allah itu disebut adalah Allah kita. Allah yang maha mulia itu memberikan diri-Nya menjadi Allah kita. Kita memiliki Dia yang tak terbayangkan kemuliaan-Nya.

Kita mengenal Allah itu sebagai Bapa dari Tuhan kita Yesus Kristus. Kristus telah diberikan kepada kita sebagai kepala dari tubuh-Nya, yakni Gereja. Dunia pada hakekatnya ingin melihat keindahan dari Kristus Yesus, sebagaimana dilihat oleh pemazmur ini. Jadi teringat syair dari sebuah lagi Gereja dalam bahasa Inggris yang mengatakan: “Let the beauty of Jesus be seen in me, all His wonderful passion and purity, Oh Thou Spirit Devine all my nature refine, till the beauty of Jesus be seen in me. – biarlah keindahan Yesus terlihat di dalam diri saya, semua keindahan dan kasih dan kemurnian-Nya, Oh  Roh Kudus nan ilahi, seluruh natur saya dibaharui, hingga keindahan Kristus terlihat di dalam diriku.

Sekalipun kemuliaan Allah tidak terungkap bagi kita secara menyeluruh, tetapi bagi orang percaya, kemuliaan Tuhan telah terungkap sebagian di dalam Kristus Yesus bagi kita. Ia mati bagi kita, Ia dikuburkan bersama dengan kita. Ia juga dibangkitkan bersama dengan kita, Ia juga diberi tempat di surga bersama dengan kita. Di surga Ia berdoa bagi keselamatan kita, Ia juga menyertai kita dengan Roh Kudus-Nya. Satu hari Ia akan datang untuk menjemput kita, supaya dimana Ia ada, di situ juga  kita ada. Sudahkah saudara melihat kemuliaan yang ini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rumah Allah

  Rumah Allah Ibrani 3:6 Tetapi Kristus setia sebagai Anak yang mengepalai rumah-Nya; dan rumah-Nya ialah kita, jika kita sampai kepada akhi...